Atlit Terus Sumbang Medali, KONI Kota Malang Optimis Pertahankan posisi Runner-up Di Porprov VIII Jatim 2023

MALANG JATIM | mataelangnusantara.com – Tekad KONI Kota Malang pertahankan posisi Runner-up di Porprov VIII Jatim 2023, bukan hanya isapan jempol belaka. Di hari ketiga kontestasi olahraga terbesar di Provinsi Jatim ini, KONI Kota Malang berada di posisi 3 dengan raihan 28 Medali Emas, 19 Perak dan 30 perunggu. Selasa (12/09/2023)

 

Optimisme tersebut disampaikan langsung oleh Danny Agung Prasetyo, para atlit Kota Malang hingga hari ketiga pelaksanaan Porprov VIII Jatim 2023 telah menunjukkan semangat juang yang tinggi.

 

” Melihat perjuangan atlit yang sungguh luar biasa dalam memberikan medali untuk KONI Kota Malang, kami sangat yakin akan mampu mempertahankan posisi Runner-up di Porprov VIII Jatim 2023 ini “.

 

Ketua PRSI Kota Malang ini juga menyayangkan adanya beberapa orang yang masih pesimistis jika atlit KONI Kota Malang akan mampu mempertahankan posisi Runner-up.

 

” Jika mereka merasa warga Kota Malang, seharusnya mendukung penuh dan memberikan doa terbaik bagi seluruh atlit yang saat ini berjuang demi nama harum kota yang kita cintai ini “. Tegas pria berbadan tegap ini.

 

Senada apa yang di ungkapkan oleh Ketua Bidang Media dan Humas KONI Kota Malang Laily Fitriyah Liza Min Nelly yang sangat yakin bahwa atlit Kota Malang yang saat ini berjuang di Porprov VIII Jatim 2023.

” Melihat langsung perjuangan adik – adik atlit Kota Malang, kami sangat yakin akan kembali menjadi Runner-up. Namu saya ingin perolehan medali emas harus dapat lebih banyak lagi dari gelaran Porprov tahun kemarin “.

 

Perempuan yang akrab disapa Bunda Nelly ini menuturkan bahwa kehadiran para pengurus KONI Kota Malang dalam setiap arena pertandingan Porprov VIII Jatim juga mampu menjadi suntikan motivasi bertanding bagi atlit yang berjuang demi mengharumkan nama Kota Malang. (Junaedi)

Tinggalkan Balasan